Malang, Wartapawitra.com – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kota Malang menggelar Rapat Konvensi Pencalonan Ketua Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Jawa Timur, bertempat di kantor PC PMII Kota Malang. Sabtu, (24/5/2025).
Rapat ini menjadi momentum penting sebagai bagian dari persiapan serius dalam menghadapi Konferensi Koordinator Cabang (Konkorcab) PMII Jawa Timur yang akan berlangsung dalam waktu dekat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Badan Pengurus Harian Cabang serta Pengurus Komisariat dari berbagai lingkup di PC PMII Kota Malang.
Suasana rapat berlangsung hangat dan penuh antusiasme, dimana para kader aktif memberikan masukan strategis dan pandangan konstruktif untuk menyusun rekomendasi terbaik.
Semua dilakukan guna menunjang dukungan terhadap salah satu kader terbaik asal Kota Malang yang siap berkompetisi dalam Konkorcab.
Setelah melewati proses musyawarah mufakat yang melibatkan seluruh elemen kader PC PMII Kota Malang, secara resmi diputuskan dan direkomendasikan Moh. Sa’i Yusuf sebagai calon Ketua PKC PMII Jawa Timur.
Keputusan ini diambil berdasarkan kepercayaan penuh atas kapasitas kepemimpinan, loyalitas, serta rekam jejak positif yang telah ditunjukkan oleh Moh. Sa’i Yusuf selama berproses di PMII.
Diki, Ketua PC PMII Kota Malang, menyampaikan, “Alhamdulillah, setelah melalui proses diskusi dan musyawarah yang melibatkan seluruh kader, kami sepakat merekomendasikan Moh. Sa’i Yusuf untuk maju di kontestasi Ketua PKC PMII Jawa Timur. Kami percaya beliau adalah kader terbaik yang mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi PMII Jawa Timur.”
Semangat kebersamaan dan kekompakan menjadi kunci utama dalam rapat ini, yang sekaligus menjadi fondasi kuat untuk mengawal agenda strategis PC PMII Kota Malang ke depan.
Rapat konvensi ini diharapkan menjadi langkah awal yang solid dalam mendukung pencapaian visi misi PMII di tingkat Jawa Timur.
Moh. Sa’i Yusuf, sebagai calon Ketua PKC, mengungkapkan rasa terima kasihnya, “Saya sangat mengapresiasi dukungan penuh dari seluruh kader PC PMII Kota Malang. Semoga niat baik dan harapan kita bersama dapat terwujud, dan saya siap berjuang membawa PMII Jawa Timur ke arah yang lebih maju.”
Dengan rekomendasi resmi ini, PC PMII Kota Malang semakin optimis bahwa kadernya akan mampu mengukir prestasi dan memberikan kontribusi nyata di tingkat Koordinator Cabang PMII Jawa Timur.




